Bintan | Seorang pria di Kijang, Bintan, Nasrol diamankan polisi karena melakukan siaran langsung upaya percobaan bunuh diri di media sosial tiktok.
Kapolsek Bintan Timur, AKP Khapandi mengatakan, upaya percobaan bunuh diri disiarkan langsung oleh akun stipenrhafael88 di media sosial pada Minggu (17/11/2024) siang.
“Kita dapat informasi ada seorang pria live di akun media sosial tiktok sedang menyiapkan tali plastik untuk menjerat leher,” kata mantan Kasat Lantas Polres Bintan ini.
Setelah menerima kabar tersebut, polisi dari Satreskrim Polres Bintan dan Polsek Bintan Timur bergerak cepat mengamankan pria tersebut.
“Kita bawa ke kantor untuk dimintai keterangan,” katanya.
Dari hasil pemeriksaan, dia mengatakan, pria itu mengaku tidak bermaksud melakukan percobaan bunuh diri.
“Jadi si pria bercanda untuk menghilangkan kebosanan karena belum berangkat berlayar,” katanya.
Dia mengatakan, telah meminta pria tersebut untuk tidak mengulangi perbuatannya karena meresahkan masyarakat.
Sementara Nasrol, 38, warga Kijang, Bintan Timur meminta maaf ke masyarakat atas keresahan yang terjadi.
Dia mengaku telah melakukan siaran langsung di media sosial tiktok dengan akun stipenrhafael88 terkait video bahwa dirinya akan bunuh diri.
“Terkait video itu, saya berjanji tidak akan mengulangi lagi perbuatan ini,” kata Nasrol.